Senin, 10 Januari 2022

Mengenal Panca Inderaku

Senin, 10 Januari 2022

1. Mengajak mba berwudhu sebelum belajar dan memakai jilbab (alhamdulillah mau) kemudian membaca Al-Fatihah, doa mau belajar beserta arti. 
2. Tadabbur QS. An-Nahl ayat 78, mba yang ambil Al-Qur'an buat diberi ke ibuk..masyaa Allah setelah sepekan mba jadi tau urutan kegiatannya.
3. Ibuk menjelaskan tentang panca indera kepada mba dan adek, tapii mba sudah gak sabar liat ke modul, minta gunting tempel. 
4. Ibuk mengajak mba adek menyanyi "dua mata saya..." biar lebih semangat sambil berdiri. Yeay.. mba adek antusias. 
5. Mba menggunting worksheet kemudian ditempel, ditengah aktifitas tersebut ada dialog tentang kegunaan panca indera. Melihat Ibuk menggambar bentuk wajah. 
6. Mba pengen menggambar wajah, dari lingkaran besar, dua lingkaran kecil (mata), hidung, mulut dan telinga.  
7. Mba masih pengen menggunting yang ada di modul ( worksheet bintang kejora) , namun belum sampai selesai sudah bilang capek. Ibuk menawarkan istirahat. 
8. Ibuk punya ide untuk makan tahu goreng. Ibuk tanya jawab ke mbaa tentang indera apa yang berfungsi " mba melihat tahu menggunakan apa?; "pegang tahu pakai apa?"; "bisa membaui tahu mba?" dll.
9. Mba mau lanjut atau selesai belajarnya? Mau main? Dan ternyata mau main.. ya udah ditutup dengan baca doa setelah belajar, istighfar dan tahmid.

Tadabbur QS. An-Nahl ayat 78 
Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatupun, dan Dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati, agar kamu bersyukur. (QS. An-Nahl:78)

☘️Hikmah yang bisa diambil:
Dengan menghayati kandungan surat An Nahl : 78,
anak dapat lebih mengetahui salah satu nikmat besar yang Allah Subhanahu Wata'ala berikan kepada manusia...

Allahlah yang memberikan kita panca indra seperti telinga, mulut, hidung, mata dan hati, sehingga kita dapat mendengar, melihat, mencium, merasakan, dan meraba, sehingga kita dapat mengenal dunia di sekitar kita dari kondisi tdk mengenal apa apa saat dilahirkan.

Maka dari itu, kita harus senantiasa bersyukur atas nikmat yang Allah Subhanahu Wata'ala berikan.

Celetukan mba oci (3th4bln)

" Dedek bayi belum dikeluarin sama Allah ya buk? Masih diperut ibuk (sambil ngelus-ngelus perut ibuk)" 😅

"Iya mbaa..doain yaa biar adek bayi lahir, keluar dari perut ibuk atas izin Allah dengan lancar, alami, normal, pembukaan cepat, sehat sehat ibu dan adek bayi..aamiin"

0 komentar:

Posting Komentar