Ketika pulang kerja, rasanee selo banget kalau gak ada kegiatan apapun. Nah, malah jadi kesempatan buat iseng-iseng nyobain resep-resep yang udah dipersiapkan. Tapi, ternyata keisengan itu harus diniati juga kok, soale kan harus beli bahan-bahannya juga kan. :)
Resep pertama yang dicoba yaitu : Choco Cake. Aku ambil resep ini dari... dari facebook mungkin.hehee
Bahan-bahan Choco Cake :
- Tepung terigu 3 sdm
- Telur 1 butir
- Baking powder sejumput
- Gula pasir 4 sdm
- Susu bubuk coklat
- Maizena 1 sdm
- Mentega/margarin juga gapapa
- Bubuk coklat 1 sdm
- Dark Chocolate Compound (DCC) / Coklat batangan 100gr
Cara pembuatannya :
- Campur tepung terigu + bubuk coklat + baking powder + susu bubuk. Aduk hingga merata. (Adonan A)
- Cairkan 50 gr DCC + 3 sdm mentega (Adonan B)
- Kocok telur + gula sampai berbuih (Adonan C)
- Campurkan Adonan C dengan Adonan A. Kemudian campurkan juga Adonan B. Aduk hingga merata, jangan sampai ada gumpalan.
- Masukkan adonan ke loyang. Adonan bisa dikukus dalam air mendidih ataupun di oven.
- Siapkan toppingnya. Cairkan 50gr DCC + mentega secukupnya. Setelah mencair tambahkan maizena dan aduk rata.
- Oleskan topping ke adonan yang sudah matang. Untuk mempercantik bisa ditambahkan sprinkle sesuai selera.
- Choco Cake siap dihidangkan :)
makasih ya kak buat resepnya
BalasHapuscara mendaftarkan kartu axis