Senin, 07 Maret 2016

Gerhana Matahari 9 Maret 2016

Rabu, 9 Maret 2016 bakal ada kejadian langka Gerhana Matahari Total (GMT). Gerhana akan diprediksi bakal terjadi di 10 provinsi dan sejumlah lokasi wisata andalan di Indonesia. Jalur GMT tersebut bermula dari Palembang (Sumsel), Bangka Belitung (Babel), Sampit (Kalimantan Tengah), Palangka Raya (Kalimantan Tengah), Balikpapan (Kalimantan Timur), Palu, Poso, Luwuk  (Sulawesi Tengah), Ternate hingga Halmahera (Maluku Utara).
Kira-kira apa yang bakal kita lakuin bagi yang di wilayah yang tak terlewati GMT? Khususnya aku yang di Jogja. 
Wilayah DIY tidak akan merasakan Gerhana Matahari Total lantaran Yogykarta berada di selatan lintasan totalitas. Gerhana Matahari sebagian dapat dilihat di Yogyakarta pada pagi hari mulai pukul 06.20 dan mencapai puncak Gerhana Matahari sebagian pada pukul 07.23 (sumber)
Di grup Whatsapp, khususnya grup yang anggotanya muslim semua, dibahas beberapa uraian terkait gerhana.
"Sesungguhnya matahari dan bulan adalah dua tanda di antara tanda-tanda kekuasaan Allah. Tidaklah terjadi gerhana matahari dan bulan karena kematian seseorang. Apabila kalian melihat (gerhana) matahari dan bulan, maka berdoalah kepada Allah dan sholatlah hingga tersingkap kembali (H.R. al-Bukhari no. 1043, dan Muslim no. 915)
Kementerian Agama telah menerbitkan jadwal shalat gerhana di Indonesia untuk besok tanggal 9 Maret 2016. Untuk daerah Jogja sendiri bisa dimulai dari pukul 06.20 - 08.35. 
sumber : detik.com
Lalu, bagaimana tatacara untuk melakukan shalat gerhana? Berikut tata caranya, gambar ini aku ambil dari sebuah grup di Whatsapp.

na


Shalat gerhana merupakan shalat yang langka ya? Entah, kelak kita masih bisa menjumpainya apa tidak. Maka bijaklah  :)

Related Posts:

  • Penjelasan Kamu tidak perlu menjelaskan apapun tentang dirimu ke siapapun karena yang menyukaimu tak butuh itu dan yang membencimu tak percaya itu. Sedih mema… Read More
  • NikmatEntahlah. Saat dapet undangan resmi tentang wisuda, langsung deh kepikiran tentang pembayaran wisuda sik harus ke kampus, ntar make up nya gimana so… Read More
  • PercayaKau lihat Terkadang hati rapuh pun mempengaruhi jiwa Lihatlah betapa mirisnya Heran Kepergian yang membawa hampa Entah apa yang sebenarnya diinginka… Read More
  • Jangan lelah menjadi baik Aku mendapat sebuah tulisan yang amat baik untukku. Entah sumber aslinya darimana. Maaf aku meng-copy paste tulisan mu (entah siapa). Semoga jadi pe… Read More
  • Terselip di Amanah tak Terduga Tuhan, amanah apalagi ini yang Kau percayakan padaku. Sanggupkah aku, Tuhan? Dan apa yang Kau rencanakan untukku ke depannya? Kau selipkan aku … Read More

0 komentar:

Posting Komentar